Seluruh Mahasiswa Jurusan D-III Keperawatan Universitas Abdurrab mengikuti kuliah Umum tentang“Peran Edukator Perawat Guna Mencegah Perilaku Seks Pranikah”. Sabtu, 5 Mei 2018 di Gedung Medicina Universitas Abdurrab.
Kegiatan ini menghadirkan narasumber Ns.Yufitriana Amir,M.Sc,PhD,FISQua dan di hadiri oleh seluruh Dosen Keperawatan Univrab. Acara ini dilaksanakan oleh Program Studi D- III Keperawatan Univrab. Ns.Putri Wulandini,S.Kep,M.Kes dalam kata sambutannya menyampaikan” Merasa sangat prihatin dengan pergaulan anak remaja yang cendrung cukup terbuka dan kurang ada batasan antar sesama, oleh karena itu menurutnya perlu ada pengawasan dari berbagai pihak baik dari orangtua maupun tenaga kesehatan khususunya Perawat dalam memberikan pendidikan kepada remaja berkenaan dengan perilaku seks pranikah”.
Ns.Yufitriana Amir,M.Sc,PhD,FISQua selaku narasumber menyampaikan sangat senang bisa berbagi ilmu terutama tentang perilaku seks pranikah. Karena dengan memberikan pendidikan secara dini tentang seks pranikah membuat remaja akan lebih waspada kepada pergaulan yang menyimpang.
Sebelum acara di tutup, dilanjutkan dengan sesi foto bersama